PEMBATALAN DAN PEMESANAN TIKET KERETA API

Aturan dan ketentuan Pembatalan dan Perubahan Jadwal

1. Permohonan pembatalan dapat dilakukan di semua stasiun online

2. Permohonan pembatalan tiket dapat dilakukan selambat-lambatnya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan kereta api sebagaimana tercantum dalam tiket yang telah dibeli

3. Permohonan pembatalan kurang dari 30 menit sebelum jadwal keberangkatan kereta api maka tiket hangus, tidak ada pengembalian bea

4. Pengembalian bea tiket dapat dapat dilakukan secara tunai atau ditransfer ke rekening pemohon pembatalan dengan biaya transfer ditanggung KAI.

Untuk Pembatalan Tiket tidak bisa di ganti orangnya secara langsung, tapi tiket bisa dibatalkan dan dapat kembalian uang 75% dari harga tiket.

5. Bea pembatalan akan ditransfer atau dapat diambil secara tunai di stasiun yang telah ditentukan pada hari ke-30 sampai dengan hari ke-45 setelah permohonan pembatalan dan wajib menunjukkan KTP asli (bukan fotokopi)

6. Pembatalan tiket maupun perubahan jadwal dikenakan bea administrasi sebesar 25% dari harga tiket diluar bea pesan
berarti mendapatkan pengembalian uang 75% dari harga tiket.

7. Pemohon mengisi formulir pembatalan tiket dan melampirkan tiket yang akan dibatalkan beserta fotokopi kartu identitas yang sesuai dengan nama yang tercetak pada tiket

8. Formulir pembatalan terdiri dari rangkap 2 :
• Lembar pertama untuk KAI
• Lembar kedua diberikan kepada Pemohon pembatalan dan dipergunakan sebagai bukti pada saat pengambilan bea pembatalan jika pilihan pengembalian bea secara tunai

9. Pembatalan yang diakibatkan tidak terselenggaranya angkutan karena alasan operasional maka bea tiket diluar bea pesan dikembalikan penuh.

Untuk pembatalan tiket yang gagal transfer lewat dari 45 hari dan belum dibayarkan pengembalian uang dapat menghubungi :

1. Call center 121
2. Customer Service (CS)
3. Stasiun Kereta Api yang melayani pengambilan tunai.

Pemesanan tiket lebih dari 4 orang

1. Pemesanan tiket (on line) dilakukan dua tahap atau per 4 orang

2. Jika anda telah memilih pemesanan pertama maka pemesanan tersebut akan masuk ke shopping cart, jangan bayar dulu.

3. Setelah itu silakan buka halaman kembali untuk melakukan pemesanan kedua, dan pemesanan tersebut akan masuk ke shopping cart kembali,

4. Kemudian baru kamu pilih “Lanjutkan Checkout” atau “Continue Checkout”,

5. Terakhir lakukan pembayaran langsung atas kedua pemesanan tersebut, silakan dicoba triknya.

Untuk menghindari kesalahan pemesanan tiket, baik on line maupun di loket Pemesanan calon penumpang wajib menulis atau menyerahkan identitas kepada petugas loket pemesanan sesuai KTP untuk di input sesuai identitas.